favicon
Jadwal Kajian Rutin Ahlussunnah di Tasikmalaya
Lihat


Audio Ringkas Ujian dan Rintangan Harus Kita Hadapi

   
Audio Ringkas Ujian dan Rintangan Harus Kita Hadapi

Audio Ringkas Ujian dan Rintangan Harus Kita Hadapi

Ujian dan Rintangan Harus Kita Hadapi


Ujian dan rintangan adalah hal yang harus kita hadapi, mau tidak mau, suka ataupun tidak suka.

Kita harus bisa melewati ujian dan rintangan tersebut dengan baik, sebab kita yakin bahwa setelah kesulitan pasti akan datang kemudahan, habis gelap terbitlah terang, setelah gelapnya malam akan datang terangnya siang, Allah subhanahu wa ta’ala berfirman : 

فَإِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا
إِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا

Artinya: “sesungguhnya bersama dengan kesulitan akan ada  kemudahan, sesungguhnya bersama dengan kesulitan akan ada  kemudahan”. (Al-Qur’an Surah Al-Insyirah ayat 5 -6)

Tidak akan pernah ada yang namanya kemudahan jika tidak ada kesulitan sebelumnya, ada kemudahan karena ada kesulitan, mustahil kita akan bisa merasakan kemudahan apa bila kita tidak dan belum pernah merasakan kesulitan sebelumnya.

Satu kesulitan kata para ulama tidak akan pernah mengalahkan dua kemudahan

Oleh karena itu hendaknya masing-masing kita  menjadi orang yang kuat, dan harus kuat dalam menghadapi segala macam ujian dan rintangan, sepanjang hidup kita, kita tidak akan bisa terlepas dari ini (kuat lahir dan kuat secara batin).

Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menyatakan dalam sabdanya:

اَلْـمُؤْمِنُ الْقَـوِيُّ خَـيْرٌ وَأَحَبُّ إِلَـى اللهِ مِنَ الْـمُؤْمِنِ الضَّعِيْفِ

Artinya: “Seorang mu’min yang kuat itu lebih baik dan lebih dicintai oleh Alloh jika dibandingkan dengan mu’min yang lemah..” (Hadits Riwayat Muslim no. 2664 dari sahabat Abu Hurairah radhiyallahu’anhu)



Jadi kita harus kuat, jangan mundur, Jangan patah semangat, sebab di manapun kita berada kapanpun waktunya  ujian dan rintangan akan senantiasa datang, dan di balik ujian itu ada hikmah yang Alloh subhanahu wa ta’ala kehendaki, karena itu sekali lagi kita harus kuat dalam menghadapinya.


📥Unduh 

Pemateri: Al-Ustadz Abu Hamzah Yusuf al Atsary hafidzhahullah
Diambil dari Kajian: "Kiat Menghadapi Ujian Hidup" di Ma'had Daarul Atsar Kawalu Tasikmalaya 21 Dzulhijjah 1440 H

📲 Dipublikasikan oleh:
Diperbarui
Tambahkan Komentar

Jazakumullahu khairan parantos sumping ka website Salafy ti Tasik.